Friday, April 27, 2007

bener-bener dech..

hari ini adalah pertemuan ketiga ku dengan siswa privatku yang ketiga, anak perempuan berusia 12 tahun dan duduk dikelas 6 sekolah dasar...
sudah bisa ditebak bahwa dia ikut privat untuk persiapan menghadapi Ujian Nasional mei mendatang. Padahal segala macam bimbingan telah di ikuti, mulai dari bimbingan disekolah sampai bimbingan di lembaga bimbingan belajar ternama. Tapi hasil yang diperoleh jauh dari memuaskan, dari beberapa tes, try out atau apalah namanya selalu saja membuahkan hasil yang sama untuk mata pelajaran yang sama dan celakanya yang terparah adalah mata pelajaran matematika.


yach matematika...
selalu matematika, ada apa sebenarnya dengan mata pelajaran yang satu ini?
kadang ga habis fikir dech..

Ternyata selidik punya selidik setelah beberapa kali pertemuan diketahuilah apa sih penyebab siswaku yang satu ini ga pernah bisa lolos test matematikanya, dan penyebabnya adalah kelemahannya pada hitungan dasar..

ya hitungan dasar macam penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembangian...
sangat mengherankan memang, bagaimana ia bisa menyelesaikan soal yang sedemikian kompleks jika hitungan dasar tidak dikuasai.

Dan yang bener-bener mencengangkan, pada saat menyelesaikan "berapa nilai dari 2 x 3" lama sekali dia menjawab dan akhirnya dengan pelan dijawabnya "5".

Ya illah...
sebenernya siapa yang patut disalahkan, siswanya kah atau gurunya?

OK.. sepertinya jawabannya hanya bisa dijawab oleh mereka yang mengerti dan paham. Siapapun orangnya bisa jadi kita semua..

No comments: